Lowongan Customer Service On Train (CSOT) PT Kereta Api Indonesia (KAI) Wisata - Jabodetabek



PT Kereta Api Indonesia, atau biasa disingkat menjadi KAI, adalah sebuah badan usaha milik negara (BUMN) Indonesia yang bergerak di bidang perkeretaapian. KAI memiliki peran penting dalam menyediakan layanan transportasi kereta api di seluruh wilayah Indonesia. Sejak didirikan, KAI telah mengalami berbagai transformasi dan modernisasi dalam upaya meningkatkan pelayanan serta kenyamanan bagi penumpang. Dengan jaringan rel yang luas dan beragam jenis layanan, mulai dari kereta ekonomi hingga kereta eksekutif, KAI berkomitmen untuk mendukung mobilitas masyarakat serta mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

Dalam operasionalnya, KAI juga fokus pada pengembangan infrastruktur dan teknologi untuk meningkatkan efisiensi dan keselamatan perjalanan. Berbagai inovasi, seperti sistem pemesanan tiket online, peningkatan fasilitas di stasiun, dan modernisasi armada kereta, telah diterapkan untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pengguna jasa. Selain itu, KAI juga terus berupaya menjalin kemitraan dengan berbagai pihak untuk mendukung pengembangan sektor perkeretaapian di Indonesia. Dengan dedikasi pada peningkatan layanan dan adaptasi terhadap kebutuhan zaman, KAI terus berkontribusi dalam menyediakan transportasi publik yang handal dan berkualitas.

PT KAI Wisata membuka lowongan untuk posisi sebagai Customer Service On Train (CSOT) Penempatan Wilayah KCI Jabodetabek
Kualifikasi:
  1. Warga negara Indonesia
  2. Pria / Wanita
  3. Belum Menikah
  4. Usia saat melamar minimal 18 Tahun dan Maksimal 25 tahun
  5. Tinggi Badan Minimal Pria : 170 cm dan Wanita : 160 cm , Berat Badan Ideal
  6. Pendidikan SMA/SMK/MA dengan nilai rata-rata ijazah 7 (Tujuh)
  7. Sehat Jasmani dan Rohani ( Tidak berkacamata, bertato, dan bertindik untuk Pria)
  8. Berpenampilan Menarik dan Rapi
  9. Menguasai minimal 2 bahasa Indonesia dan Inggris secara aktif
  10. Jujur dan berintegritas tinggi
  11. Diutamakan memiliki Teknik vocal yang baik
  12. Memiliki jiwa pelayanan yang tinggi
  13. Mampu bekerja dibawah tekanan dan berkerja dalam system shifting.
  14. Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang telah memiliki kekuatan hukum tetap.
  15. Tidak pernah menggunakan dan/atau terlibat narkoba/psikotropika dibuktikan dengan surat keterangan dari instansi yang berwenang.
  16. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja Perusahaan yang dibuktikan dengan surat pernyataan bertanda tangan di atas materai 10.000.

Persyaratan :
  1. CV
  2. Foto Copy Transjrip Nilai Ijazah SMU/SMK/MA
  3. Foto Post card ukuran 4R
  4. Foto Copy KTP
  5. Upload Video Perkenalan diri menggunakan 2 bahasa ( Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris )
  6. Foto Copy SKCK
  7. Surat Sehat dari Instansi Kesehatan
  8. Surat Keterangan Bebas Narkoba
  9. Sertifikat Keahlian Jika Ada.

Seleksi Adminitrasi :
  1. Follow instagram@kawisata
  2. Upload Video Perkenalan diri di Instagram dengan men- tag akun instagram@kawisata dan hastag : #CSOT2024
  3. melamar melalui website recruitment.kaiwisata.id
  4. Pemasukan Dokumen tanggal 6-7 Agustus 2024
  5. Pengumuman Lolos Administrasi tanggal 9 Agustus 2024
  6. Tes Wawancara tanggal 12-13 Agustus 2024
  7. Tes Screening Tanggal 14 Agustus 2024
  8. Pengumuman Hasil Tes tanggal 15 agustus 2024

Apply lamaran DISINI

PT KAI DAOP 1 Jakarta
RT.1/RW.1, Pegangsaan, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310